Perbedaan Lapis Legit Indonesia dan Lapis Legit Sarawak, Kamu Pilih yang Mana?
- https://id.pinterest.com/pin/363032419979767744/
Kuliner, VIVA Banyuwangi –Jika kamu menyukai dessert yang manis dan sedikit berlemak, pilihan yang tepat kue lapis legit. Resep kue ini terinspirasi dari kue lapis eropa yang digemari orang-orang Belanda pada masa penjajahan di Indonesia. Harganya memang cukup mahal, tapi sebanding dengan rasa yang ditawarkan.
Pilihan lapis legit pada acara kantoran, nikahan, bahkan lebaran menjadikan tampilan dan suasana terkesan mewah. Memang bentuk kue lapis legit ini tidak berubah dari zaman dahulu kala, berwarna kuning dan ada tekstur berlapis lapis, justru ini menjadikannya tampak mewah dan elegan.
Asal Mula Lapis Legit
Spekkoek, demikian nama aslinya, dalam bahasa Belanda berarti kue daging babi. Dinamai demikian karena lapisan-lapisan yang terbentuk pada kue ini mirip seperti lemak babi. Sponge cake lembut yang disusun berlapis yang terdiri dari 18 bahkan 38 lapisan ini yang memberinya nama lapis legit.
Di kalangan orang-orang Tionghoa, lapis legit memiliki sejarah yang sangat mengakar. Lapis legit menjadi sajian wajib pada perayaan Tahun Baru Imlek. Mereka percaya jika semakin banyak lapisan pada kue tersebut maka semakin berlipat-lipat rezeki yang akan didapatkan.
Filosofi lainnya yang membuat kue lapis legit ini istimewa yaitu Tahap pembuatannya yang cukup rumit juga melambangkan perjalanan hidup seseorang dalam mewujudkan impiannya. Meskipun cukup sulit dan membutuhkan proses panjang, hasilnya akan memuaskan dan patut dibanggakan.