Ndoro Dongker di Perkebunan Teh Kemuning: Sensasi Ngeteh dan Berfoto

Keindahan di Rumah Teh Ndoro Dongker yang sejuk dan asri
Sumber :
  • https://inibaru.id/kulinary/dulu-rumah-dinas-kini-ndoro-donker-jadi-tempat-asyik-untuk-minum-teh

Wisata, VIVA BanyuwangiPikiran dan mata kembali segar ketika memandang hamparan hijau di Perkebunan Teh Kemuning. Perkebunan ini terletak di kaki Gunung Lawu. Tepatnya di Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah. Perkebunan seluas 437 hektar ini berada di ketinggian antara 800 hingga 1.540 meter dengan suhu udara rata-rata 21,5 derajat Celcius. Hanya satu jam perjalanan dari Surakarta.

Pantai Bias Tugel Keindahan Tersembunyi Bali Timur yang Jarang Diketahui Wisatawan

Perkebunan Teh Kemuning terletak di antara dua candi, yaitu Candi Cetho dan Candi Sukuh. Masih dalam kawasan Kecamatan Ngargoyoso, juga terdapat air terjun Jumog. Bagi kalian yang suka bermain air di daerah bersuhu sejuk ini, sangat menyenangkan dapat berkunjung ke sana.

Perkebunan teh ini mengapit sepanjang kiri kanan jalan memasuki daerah Ngargoyoso. Jalan beraspal mulus yang berkelok-kelok semakin memberi sensasi pengalaman tersendiri. Di perkebunan teh ini, kalian dapat melihat langsung kesibukan sejumlah petani pemetik teh.

Fasilitas di Perkebunan Teh Kemuning

Pura Lempuyangan, Gerbang Surgawi yang Menyajikan Pemandangan Bali yang Memukau

Perkebunan Teh Kemuning juga memanjakan wisatawan dengan kegiatan out door. Bagi pecinta gowes, ada tempat untuk olahraga bersepeda. Wisatawan yang demen olahraga andrenalin naik turun, tersedia arena paralayang dan terjun payung. Bila suka camping maupun kegiatan outbond lainnya juga ada.

Keluarga muda yang bertamasya dengan putra-putri kecil mereka, juga diberi fasilitas. Sejumlah arena untuk bermain anak-anak disediakan. Kalian  bisa juga menikmati kuliner yang berada di area Perkebunan Teh Kemuning, yaitu Rumah Teh Ndoro Dongker.

Sejarah Rumah Teh Ndoro Dongker

Halaman Selanjutnya
img_title
7 Surga Alam di Sumba yang Wajib Kamu Jelajahi