Ini yang Kamu Perlu Tahu Tentang Kesehatan Mental

Ini yang Kamu Perlu Tau Tentang Kesehatan Mental
Sumber :
  • Dinas Kesehatan Banda Aceh

Kesehatan, VIVA BanyuwangiCampaign tentang kesehatan mental sedang banyak digaungkan. Sudah banyak masyarakat yang peduli dengan issue kesehatan mental ini. Sebenarnya apa itu kesehatan mental?

Kesehatan mental iyalah sebutan lain dari kesehatan jiwa, ini meliputi kondisi emosi, psikis, dan kejiwaan seseorang. Gangguan mental yang umum terjadi ialah depresi, bipolar, ganguan kecemasan, stres pasca trauma atau disebut juga PTSD, OCD, psikosis, dan postpartum depression yang hanya menyerang ibu-ibu pasca melahirkan.

Pentingnya menjaga kesehatan mental karena kesehatan mental yang baik akan meningkatkan kualitas hidup. Orang yang sehat mentalnya cenderung akan menjadi lebih produktif dan kreatif. Kesehatan mental yang baik juga mempengaruhi hubungan sosial kamu dengan orang lain.

Menjaga dan peduli akan kesehatan mental sama pentingnya dengan Kamu peduli dengan kesehatan fisik. Ada berbagai macam cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga dan peduli dengan kesehatan mental Kamu. Berikut beberapa di antaranya.

1. Kelola stress

Cari cara untuk mengelola stres sesuai minat kamu, contohnya seperti berolahraga, meditasi, atau melakukan hobi yang kamu nikmati.

2. Istirahatlah yang cukup

Pastikan kamu mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas setiap malam untuk memberikan waktu bagi tubuh dan pikiran untuk beristirahat.

3. Menjaga pola makan sehat

Makanan yang bergizi dapat membantu meningkatkan suasana hati dan energi.

4. Bersosialisasi

Luangkan waktu untuk berinteraksi dengan orang-orang yang kamu sayangi dan percayai, pergilah berlibur atau sekedar duduk santai di taman dengan teman atau keluarga.

5. Berolahraga secara teratur

Olahraga dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan produksi endorfin, hormon yang membuat kita merasa senang.

6. Tetapkan tujuan yang realistis

Jangan terlalu membebani diri dengan ekspektasi yang tinggi dan terlalu banyak tugas. Merencanakan sesuatu boleh, tetapi tetap harus realistis untuk meraihnya.

7. Belajar untuk mengatakan tidak

Tidak apa-apa untuk menolak jika kamu merasa kewalahan.

8. Beribadah

Rajin beribadah adalah salah satu cara agar jiwa dan raga kita tenang.

9. Cari bantuan professional

Jika kamu merasa kesulitan mengelola emosi atau pikiranmu, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater.

10. Berlatih mindfulness

Fokus pada momen sekarang dan menerima apa adanya.

11. Menulis buku harian/blog pribadi

Menulis tentang perasaanmu dapat membantu kamu memahami diri sendiri lebih baik.

12. Mendengarkan musik

Musik yang kamu suka dapat menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan mood  dan suasana hati Kamu.

13.   Berada di alam

Berada di alam dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan perasaan tenang. 

Penting untuk kamu ketahui bahwa menjaga kesehatan mental adalah proses yang berkelanjutan, tidak satu kali atau dua kali saja. Mental yang kamu jaga, akan membuatmu lebih positif dalam menyikapi sesuatu. Dan setiap orang memiliki cara yang berbeda-beda untuk menjaga kesehatan mentalnya. Yang penting adalah menemukan apa yang berhasil untukmu.