Resep Nastar Simple: Camilan Klasik Lebaran
- x.com/@smartfrenworld
2. Membuat Adonan Kulit Nastar: Campurkan margarin dan gula halus dalam wadah. Aduk dengan whisk hingga tercampur rata dan menjadi lembut. Tambahkan kuning telur, aduk kembali hingga lembut.
3. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk ke dalam adonan. Campur dengan whisk atau spatula hingga adonan bisa dipulung dan dibentuk.
4. Ambil sedikit adonan, pipihkan dengan tangan atau rolling pin. Beri isian selai nanas di tengahnya, lalu bulatkan kembali hingga selai tertutup rapat. Tata nastar di atas loyang yang sudah diolesi margarin tipis-tipis.
5. Panaskan oven pada suhu 160 derajat Celcius dengan api atas bawah selama 10 menit. Olesi permukaan nastar dengan bahan olesan (kuning telur dan minyak goreng).
6. Oven nastar selama 30 menit atau hingga matang dan berwarna kuning keemasan. Angkat dan dinginkan sebelum disimpan dalam toples.
Tips Tambahan
- Untuk hasil yang lebih maksimal, gunakan nanas yang sudah matang agar selai lebih manis dan aromatik.