Banyak Aplikator Baru Keluar Masuk Jember, Rekrut Driver Terus Hilang

Para driver online mengikuti sosialisasi di Dinas Perhubungan Jember
Sumber :
  • Sugianto/ VIVA Banyuwangi

Jember, VIVA Banyuwangi – Banyak aplikator baru yang keluar masuk di Jember dan merekrut sejumlah driver, namun setelah itu kadang terus menghilang.

Hal itu diungkapkan salah satu pengurus Forum Komunikasi Jember Online Bersatu (FKJOB) Eko Prihastomo kepada wartawan VIVA Banyuwangi.co.id di Dinas Perhubungan Kabupaten Jember, Rabu (16/8/2023).

“Aplikator disini sangat banyak, tapi keluar masuk. Itu banyak contohnya, dan teman-teman di jalan sudah tahu itu,” katanya.

Menurut driver Ojol yang akrab disapa Eko, rata-rata aplikasi yang baru dan sedang jalan itu tidak memiliki kantor di Jember.

“Jadi teman-teman driver jika ada case-case (kasus) tertentu, yang membutuhkan penanganan langsung tidak ada,” ungkapnya.

Untuk sementara ini, kata Eko, aplikator yang besar hanya dua di Jember dan memiliki kantor.

Bahkan Driver tu juga menceritakan, dulu sempat ada yang datang ke Jember dan merekrut driver yang banyak dan juga ada beberapa yang daftar.