Dam Umbul Desa Alasbuluh Rusak Parah Diterjang Banjir Bandang, Pemdes: Jika Tidak Segera Diperbaiki Bisa Tambah Parah
Kamis, 6 Maret 2025 - 11:53 WIB
Sumber :
- Venus Hadi/ VIVA Banyuwangi
Banjir Bandang Akibat Pembalakan Liar Pohon Kapuk?
“Ada 3 aliran sungai dari hulu. Saat banjir semua akan menyatu dan masuk ke dam Umbul. Dan jika hujan deras, dapat dipastikan banjir bandang,” kata Zainal Arifin.
Penyebab meningkatkanya volume banjir serta peningkatan frekuensi banjir bandang kini menjadi pembahasan serius di Pemdes Alasbuluh guna dicari solusinya.
“Apakah benar penyebabnya akibat adanya pembalakan liar pohon kapuk di kawasan hulu, kami tidak tidak tahu. Tapi kami yang pasti harus melakukan gerak cepat penanganan saat banjir bandang menerjang,” jelas Sekdes Zainal.
Banjir Bandang Hancurkan Lahan Pertanian
Banjir bandang sempat terjadi pada tanggal 20 Januari 2022 lalu yang menyebakan arus lalu lintas di jalur utama Jawa Bali terputus.