Distribusi Surat Suara Pertama, KPU Bondowoso Luncurkan 12 Armada

KPU Bondowoso luncurkan 12 armada distribusi surat suara
Sumber :
  • Zainul Muhaimin/ VIVA Banyuwangi

“Nah itu di coblos lebih dulu oleh oknum. Oleh karena itu kami bersinergi dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab), untuk benar-benar mengamankan TPS,” jelas Junaedi.

Selain itu, KPU Bondowoso juga berkoordinasi dengan Kapolres, dalam hal ini Kabag ops untuk memerintahkan Polsek agar standby di kecamatan masing-masing

"Sudah kami komunkasi kabag ops Polres Bondowoso untuk pengamanan," ucap Junaidi.

Junaidi mengaku tidak ingin ada kejadian buruk terhadap pendistribusian surat suara tersebut, terlebih saat H-1 pencoblosan saat sudah berada di TPS.

Sementara itu, pendistribusian surat suara tersebut akan berlangsung hingga tanggal 12 Februari 2024, dimana Dapil IV dan Dapil I adalah tujuan terakhir dan tanggal 13 Februari 2024 surat suara sudah menuju TPS.

"Karena dapil 1 sekitar kota dan dapil 4 jarak dekat dan jalurnya cukup bagus," pungkas pria yang akrab disapa Jun.