Haru Biru Nelayan Puger, Mimpi Miliki Sertifikat Tanah Akhirnya Jadi Nyata!

Nelayan Puger, Mimpi Miliki Sertifikat Tanah Akhirnya Jadi Nyata!
Sumber :
  • Screen Shot Sosmed/ VIVA Banyuwangi

Akhiyar, Kepala BPN Jember, mengungkapkan bahwa jika sertifikat tanah ini diberikan 16 tahun lalu, mungkin kondisi rumah nelayan akan jauh lebih baik.

"Tujuan pemerintah adalah mensejahterakan masyarakat nelayan. Dengan adanya sertifikat ini, diharapkan mereka bisa lebih mudah mengakses kredit atau program bantuan lainnya," jelasnya.

Bupati Hendy juga berharap dengan adanya sertifikat tanah ini, kawasan Puger bisa berkembang lebih pesat.

"Saya ingin kawasan ini menjadi lebih maju. Namun, saya juga meminta dukungan dari semua pihak, termasuk TNI dan Polri, untuk menjaga keamanan dan ketertiban di sini," tegasnya.

Masalah Belum Tuntas, Perlu Solusi Bersama

Meskipun sertifikat tanah sudah diberikan, ternyata masih ada beberapa persoalan yang belum terselesaikan.

Akhiyar mengakui bahwa ada beberapa titik lahan yang dikuasai oleh orang yang tidak berhak.