Limbah Tambak Diduga Dibuang ke Aliran Sungai, Warga Bimorejo: Ini Sengaja!

Aliran air dari tambak dibuang langsung ke sungai
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Sebuah tambak di Desa Bimorejo diduga telah membuang limbah tambak ke aliran sungai hingga mencemari lingkungan. Pembuangan limbah di aliran sungai yang menuju ke laut tersebut dikecam warga serta dituding sebuah kesengajaan.

“Ini namanya sengaja. Tidak peduli dengan lingkungan,” ujar Ketua Aliansi Petani Bimorejo, Amir Mahmud.

Pembuangan limbah tambak ke sungai tersebut kemudian diabadikan sejumlah warga melalui ponsel sebagai bukti adanya pelanggaran.

Aktifitas pembuangan limbah ke aliran sungai tersebut dituding warga sebagai bukti tidak adanya izin lengkap terkait operasional tambak.

Bukti Pelanggaran Dimiliki Warga

Tambak yang membudidayakan udang jenis vanami tersebut sudah lama dicurigai warga terkait pembuangan limbah tambak ke aliran sungai.

“Kami sekarang punya bukti. Apa lagi yang harus dibantah oleh pihak tambak. Ini bukti videonya ada,” tutur Amir Mahmud.