TREASURE Ganti Leader, Junkyu dan Asahi Ambil Alih Kepemimpinan

TREASURE Ganti Leader, Junkyu dan Asahi Ambil Alih
Sumber :
  • Pinterest: @jenduekie14

Music, VIVA BanyuwangiPada tanggal 2 Desember 2024, YG Entertainment mengumumkan rencana mendatang untuk boy group Treasure melalui video yang dipandu oleh pendiri Yang Hyun Suk. Dalam video tersebut, Yang mengungkapkan bahwa TREASURE akan merilis single digital berjudul "LAST NIGHT" pada 5 Desember 2024, yang merupakan lagu pra-rilis dari album mini yang dijadwalkan keluar pada Februari 2025.

Album 'GOLDEN' Membawa Jungkook ke Puncak: Tiga Penghargaan di MMA 2024

Selain itu, grup ini juga merencanakan peluncuran album penuh sekitar bulan Juli atau Agustus. 

Yang Hyun Suk menjelaskan bahwa musik TREASURE ke depan akan mengubah suasana seperti lagu-lagu sebelumnya seperti "KING KONG," "BONA BONA," dan "JIKJIN." Dan akan memberikan nuansa baru dalam karya mereka. 

Ed Sheeran Kembali dengan Lagu Natal Baru, Under the Tree

Salah satu pengumuman penting dalam video tersebut adalah pergantian pemimpin grup. Mulai 1 Januari 2025, Junkyu dan Asahi akan menggantikan Hyunsuk dan Jihoon sebagai pemimpin baru TREASURE.

Yang Hyun Suk berharap Junkyu dan Asahi dapat menjalankan peran ini selama dua hingga tiga tahun ke depan. Pergantian ini diharapkan dapat membawa dinamika baru ke dalam grup. 

GFRIEND Siap Hadir Kembali: Perayaan Ulang Tahun Dekade Pertama dengan Konser dan Album Istimewa

TREASURE juga sedang mempersiapkan acara fan meeting khusus pada bulan Maret dan berencana untuk memulai tur dunia pada bulan Oktober 2025. Dengan semua rencana ini, grup diharapkan dapat membawa warna baru dan mencapai kesuksesan yang lebih besar di industri musik. 

Pengumuman ini telah memicu berbagai reaksi dari penggemar, dengan banyak yang menyambut baik langkah ini sebagai peluang untuk melihat kepemimpinan Junkyu dan Asahi.

Halaman Selanjutnya
img_title