Rahasia Bangun Pagi Tanpa Rasa Malas, Langsung Semangat dan Produktif!

Ilustrasi Bangun Pagi
Sumber :
  • Pexels: senivpetro

Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi – Bangun pagi seringkali menjadi tantangan tersendiri bagi banyak orang, terutama bagi yang terbiasa begadang atau punya pola tidur yang gak teratur. Rasanya pengen narik selimut lagi, pencet tombol snooze alarm berkali-kali, dan akhirnya males-malesan di tempat tidur. Padahal, bangun pagi punya banyak manfaat, lho. Kamu bisa punya waktu lebih banyak untuk berolahraga, menyiapkan sarapan sehat, me time, atau bahkan menyelesaikan pekerjaan lebih awal.

5 Kebiasaan Kecil yang Bisa Mengubah Hidupmu Jadi Lebih Baik, Mulai dari Hal Sederhana!

Bangun pagi tanpa rasa malas itu bukan hanya soal setting alarm, tapi juga soal kualitas tidur dan kebiasaan-kebiasaan sebelum dan sesudah tidur. Dengan beberapa trik sederhana, kamu bisa melatih tubuhmu untuk bangun pagi dengan fresh, berenergi, dan siap menjalani hari.

Berikut Banyuwangi.viva.co.id rangkum rahasia bangun pagi tanpa rasa malas. Siap-siap jadi morning person dan lebih produktif!

1. Tidur yang Cukup dan Teratur:

Jadwal Tayang tvOne Hari Rabu, 19 Maret 2025

Ini adalah rahasia paling mendasar. Jika kamu kurang tidur, wajar saja kalau kamu merasa males dan susah bangun pagi. Usahakan untuk tidur 7-8 jam setiap malam, dan usahakan untuk tidur dan bangun pada jam yang sama setiap hari, bahkan di akhir pekan atau hari libur. Dengan begitu, jam biologismu akan teratur dan kamu akan lebih mudah bangun pagi.

2. Hindari Gadget Sebelum Tidur:

Cahaya biru yang dipancarkan oleh gadget (gawai), seperti smartphone, tablet, atau laptop, bisa mengganggu produksi melatonin, hormon yang mengatur tidur. Akibatnya, kamu akan susah tidur dan kualitas tidurmu akan menurun. Usahakan untuk menghindari gadget minimal 1 jam sebelum tidur. Ganti kegiatan scrolling media sosial dengan membaca buku, mendengarkan musik yang relaxing, atau meditasi.

Halaman Selanjutnya
img_title
Jadwal Tayang ANTV Hari Rabu, 19 Maret 2025