Bukan Modal Tampang Doang! 5 Drama Korea Baek In Hyuk Ini Jadi Bukti Bakat Aktingnya
- https://www.soompi.com/article/1472557wpp/bae-in-hyuk-compares-himself-to-his-character-in-at-a-distance-spring-is-green
Drakor, VIVA Banyuwangi –Untuk bertahan di industri, modal tampang ganteng doang tidak akan cukup. Itulah yang setidaknya ditunjukkan oleh aktor Baek In Hyuk.
Aktor keren tersebut telah membintangi sejumlah drama populer. Ia juga sukses memerankan berbagai karakter mulai dari serius, cool, hingga penuh komedi.
Selain terkenal karena ketampanannya, aktingnya juga menjadi pemikat para penggemar. Nggak percaya?. Tonton Drama Korea Baek in Hyuk berikut ini dan buktikan sendiri.
Drama Korea Baek In Hyuk yang Bikin Penggemar Terpikat
1. At a Distance, Spring Is Green
Angkat tangan siapa yang menjadi penggemar Baek In Hyuk setelah menonton At a Distance, Spring Is Green?. Drama ini mengangkat cerita tentang percintaan sekaligus persahabatan yang kental di antara mahasiswa.
2. Under The Queen’s of Umbrella
Mengisahkan tentang seorang ratu yang ingin merubah putar - putranya menjadi pewaris tahta yang sah. Di samping itu ia juga harus lebih unggul dari para pesaingnya.
3. My Roommate is a Gumiho
My Roommate is a Gumiho adalah Drama Korea Baek In Hyuk yang menarik untuk ditonton. Menceritakan tentang seorang Gumiho berusia 999 tahun yang ingin menjadi manusia seutuhnya. Ia harus mengumpulkan manik - manik yang berisi energi manusia.
4. The Story of Park’s Marriage Contract
Mengisahkan seorang wanita dari abad ke-19 yang terbangun di Seoul masa kini. Ia dibuang ke sumur setelah kematian suaminya. Di Seoul ia bertemu dengan pria yang mirip dengan suaminya.
Pria tersebut adalah pewaris perusahaan yang memiliki trauma masa lalu. Sebenarnya ia menghindari agar tidak jatuh cinta dengan wanita tersebut. Namun karena keinginan kakeknya yang sekarat, ia bersedia menikah kontrak dengannya.
5. Why Her?
Mengikuti kisah seorang pengacara berbakat di suatu firma terkemuka di Korea Selatan. Sebuah kasus menimpanya dan membuat jabatannya diturunkan menjadi asisten profesor di sekolah hukum oleh CEO firma. Ia bertemu dengan berbagai mahasiswa hukum yang salah satunya adalah anak dari CEO firma tersebut.
6. XX
Drama Korea Baek In Hyuk ini mengikuti cerita kehidupan persahabatan antara kepala bartender wanita dengan pemilik bar. Ia ditemani oleh bartender laki - laki yang diperankan In Hyuk. Sesuatu terjadi yang membuat persahabatan mereka berubah.
7. Check in Hanyang
Akting Baek In Hyuk patut diacungi jempol saat berperan sebagai pegawai magang di sebuah wisma tamu termegah di Joseon. Ia menyembunyikan identitas aslinya yang merupakan pangeran Joseon dan menggunakan nama palsu saat bekerja.
Ia ditemani oleh tiga pegawai magang lain yang memiliki alasan tersendiri mengapa mereka bekerja di sana.
8. Cheer Up
Kisah cinta antara pemimpin tim pemandu sorak dengan member baru dalam drama Cheer Up juga sangat menyita perhatian penonton. Drama Korea Baek In Hyuk ini menceritakan tentang member baru tim pemandu sorak kampus yang bergabung untuk mendapatkan uang. Kehadirannya membuat pemimpin tim jatuh hati.
Drama - Drama Baek In Hyuk di atas menunjukkan seberapa berbakatnya aktor tampan tersebut dalam berakting. Akting yang totalitas membuat setiap peran yang ia mainkan menjadi ikonik.