400 Satarter Ikut Kejuaraan Fatin Drag Bike 2024 di Bireuen
- Abdul Halim/ VIVA Banyuwangi
Bireuen, VIVA Banyuwangi –400 starter ikut serta pada Kejuaraan Fatin Drag Bike 2024 yang digelar pada Minggu 3 Maret 2024 di Sirkuit NP. Jalan Elak Desa Cot Bada Tunong, Kecamatan Peusangan, Bireuen, Aceh.
“Sekitar 400 lebih starter ikut berpartisipasi pada Kejuaraan Fatin Drag Bike 2024,” kata Ketua Panitia, Zulfikar pada Banyuwangi.viva.co.id, pada Senin 4 Maret 2024.
Zulfikar mengaku, jumlah satarter pada Kejuaraan Fatin Drag Bike 2024 lebih banyak dibandingkan Kejurprov yang digelar pada 2023 lalu.
“Pada Kejurprov 2024 dikuti 300 starter,” kata Zulfikar.
Zulfikar menambahkan, Kejuaraan Fatin Drag Bike 2024 memperlombakan lima belas kelas, mulai dari kelas Bebek 4 Tak TU 130 CC, Bebek 4 Tak TU 200 CC, Sport 2 Tak Frame standart - 155 CC, Matic TU 200 CC dan Bracket time 8,5 detik.
“Kemudian kelas Bracket 9 Detik, Bracket 9,5 time detik, Bracket time 10 detik,” sebut Zulfikar.