Dari Salam hingga Peppermint, 9 Daun 'Ajaib' dari Alam untuk Bantu Turunkan Berat Badan

Ilustrasi daun salam kaya manfaat
Sumber :
  • www.stikessehati.ac.id

Kesehatan, VIVA Banyuwangi – Mendambakan bentuk tubuh ideal tapi ingin menjauh dari cara-cara instan atau diet ketat yang menyiksa? Alam ternyata menyimpan banyak rahasia! Beberapa di antaranya mungkin sudah sering Anda jumpai di dapur atau bahkan tumbuh subur di pekarangan rumah. Ya, kita bicara soal daun-daunan!

6 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan dan Kecantikan

Bukan sulap bukan sihir, daun-daun tertentu memiliki senyawa alami yang bisa menjadi 'sekutu hijau' Anda dalam perjalanan menurunkan berat badan. Mereka bekerja dengan cara-cara cerdas: ada yang mendongkrak metabolisme agar pembakaran kalori lebih ngebut, ada yang melancarkan pencernaan, ada pula yang membantu mengendalikan nafsu makan.

Penasaran daun apa saja yang punya 'kekuatan super' ini? Yuk, kenali 9 jagoan hijau dari alam yang dikutip dari kanal haibunda.com:

1. Daun Salam

Cegukan Tak Kunjung Hilang? Ini Solusi Alaminya

Jangan remehkan daun yang biasa 'nyemplung' di masakan ini. Daun salam ternyata punya sifat diuretik yang membantu mengurangi kelebihan air dalam tubuh (sering bikin kelihatan 'bengkak'!) dan dipercaya membantu proses pembakaran lemak serta menjaga gula darah tetap stabil.

2. Teh Hijau

Sudah bukan rahasia lagi, teh hijau adalah primadona diet. Kandungan katekinnya terkenal ampuh meningkatkan pembakaran lemak, khususnya di area perut yang bandel. Plus, bisa sedikit menahan keinginan ngemil!

Halaman Selanjutnya
img_title
Buah Markisa: Si Kecil Kaya Manfaat untuk Kesehatan Anda