Ibadah Puasa Bagi Penderita Penyakit Paru & Saluran Nafas, Begini Caranya
- Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Penulis: dr.Mariyatul Khiptiyah.Sp.P RSUD Genteng, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur
Berpuasa merupakan kewajiban bagi setiap umat Islam yang mampu menjalankannya dan merupakan salah satu rukun islam yang menjadi kewajiban umat Muslim di seluruh dunia.
Bagi orang yang tengah dalam kondisi sakit, Islam memberikan kelonggaran dengan memperbolehkan untuk tidak berpuasa dan menggantinya di hari lain.
Bagi penderita penyakit paru dan kelainan saluran napas, sebelum menjalankan ibadah puasa memerlukan persiapan, karena terdapat beberapa perubahan dari metabolisme tubuh, supaya tidak menjadikan kondisi berbahaya bagi tubuh pada saat berpuasa.
Didapatkan masalah yang beragam untuk kondisi kesehatan paru, pada beberapa umat islam yang menjalankan ibadah puasa.
Adanya penyakit paru seperti Tuberkulosis, Asma dan PPOK yang membutuhkan pemakaian dan minum obat secara teratur, meskipun sedang menjalankan ibadah puasa.
Sehingga dapat mencegah terjadinya komplikasi dan perburukan penyakit selama berpuasa, karena telah mempunyai pemahaman dalam pengaturan jadwal minum obat, pemakaian inhaler, dan aktivitas fisik yang aman selama melaksanakan ibadah puasa.