Demokrat Banyuwangi Rangkul Kelompok Usaha Kecil, PKL Puji Michael Edy
- Fitri Anggiawati/VIVA Banyuwangi
Banyuwangi – Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto mendapat pujian dari masyarakat Kampung Ujung, Kelurahan Kepatihan, Kecamatan Banyuwangi, khususnya yang tergabung dalam kelompok usaha kecil pedagang kaki lima (PKL).
Bukan tanpa sebab, PKL mengungkapkan bahwa Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Banyuwangi tersebut sebagai sosok pertama yang merangkul mereka, seperti yang diurai Subur, warga Lingkungan Kampung Ujung, RT 2 RW 3 Kelurahan Kepatihan, Kecamatan Banyuwangi.
"Beliau orang pertama yang masuk ke PKL," ujarnya kepada banyuwangi.viva.co.id.
Subur mengatakan, Michael sebelumnya telah bertemu dengan kelompok PKL untuk menyerap aspirasi, termasuk di antaranya mendengarkan keluhan yang dirasakan serta apa saja yang dibutuhkan ke depannya.
Dirinya memuji prinsip Michael yang disebutnya mengayomi masyarakat secara merata tanpa melihat latar belakang, serta dirangkul dengan adil sebagai masyarakat Banyuwangi.
Tak sebatas mendengarkan keluh kesah, agenda kemudian dilanjutkan dengan pertemuan langsung bersama masyarakat umum Kelurahan Kepatihan, Kecamatan Banyuwangi pada Rabu malam (30/08/2023) dalam acara bertajuk Gerakan Nasional Peduli Berbagi se-Indonesia berupa santunan anak yatim dan fukoro masakin.