Menyajikan Olahraga Paralayang, Wisata Dirgantara di Banyuwangi Diresmikan oleh TNI AU.
- Dovalent Vandeva Derico/VIVA Banyuwangi
Marsekal itu juga membeberkan, olahraga dirgantara terbesar saat ini diduduki oleh Indonesia.
"Jadi di negara lain belum ada, kita terbesar se-asia karena disupport oleh TNI AU" ucap Andi Wijaya secara eksklusif kepada Banyuwangi.viva.co.id
Andi juga mengatakan, jika seluruh tempat wisata paralayang selalu memberikan dampak positif bagi warga sekitar, terutama pada sektor ekonomi.
"Disetiap tempat wisata paralayang, Alhamdulillah, warga sekitar selalu senang, karena mendapatkan dampak yang cukup baik, terutama pengusaha yang jualan" ucapnya.
Kegiatan tersebut diawali dengan memberikan santunan kepada anak Yatim, lalu penandatangan prasasti, diikuti pelepasan burung merpati serta penanaman bibit pohon (Reboisasi) sebagai langkah untuk melakukan penghijauan kembali.
Saat ini, di Banyuwangi sudah memiliki 2 Wahana Wisata yang menyediakan Olahraga Paralayang.