Kondisi Pemain Siap, Persebaya Yakin Menang Hadapi Arema FC
- VIVA Jatim
Surabaya, VIVA Banyuwangi - Persebaya Surabaya sangat siap menjelang duel klasik kontra Arema FC, Sabtu, 23 September 2023 di stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2023/2024. Semua pemain dalam kondisi siap, termasuk kiper Andhika Ramadhani dan Bruno Moreira yang sebelunya mengalami cidera.
Kedua pemain tersebut kini sudah bisa berlatih, bahkan kemungkinan besar keduanya bisa turun kontra Arema FC.
Pelatih Persebaya, Josep Gombau, mengaku pemainnya sangat antusias dan bersemangat jelang pertandingan Liga 1 berikunya melawan Arema. Tidak banyak menu latihan yang diberikan hanya recovery kondisi pemain.
“Pemain terlihat enjoy, senang dan sangat antusias, mereka terlihat rileks, enjoy. Hari ini kita latihan pertama untuk persiapan laga Sabtu nanti, karena latihan sebelumnya hanya recovery saja. Ya, kami sudah siap lawan Arema FC nanti,” ungkapnya, Kamis, 21 September 2023.
Sementara untuk kekuatan Arema FC, pelatih asal Spanyol ini semua pemain harus diwaspadai, meski pada laga nanti pemain asing andalan Gustavo Almeida tidak bisa main.
Arema memiliki pemain-pemain potensi, tidak tergantung dengan Almeida.