Empat Sekolah Rusak, Plh Kadisdik Turun Tangan

Dinas Pendidikan Bondowoso kerjabakti
Sumber :
  • Dinas Pendidikan Bondowoso/ VIVA Banyuangi

Bondowoso, VIVA Banyuwangi – Pelaksana Harian Kepala Dinas Pendidikan (Plh Kadisdik) Kabupaten Bondowoso, Anisatul Hamidah terjun langsung ke lokasi terdampak bencana angin kencang di Desa Walidono, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso, Jum’at 19 Januari 2024.

Bencana Hidro Meteorologi Ancam Kabupaten Bondowoso Hingga Akhir Maret

Hasil penelusuran Banyuwangi.viva.co.id, 202 gedung rusak akibat bencana tersebut, 4 diantaranya merupakan lembaga pendidikan.

“4 gedung lembaga pendidikan yang terdampak adalah SDN Walidono 1, SDN Walidono 2, PAUD Ar-Rahman dan TK PGRI 3,” ungkap Anisatul Hamidah pada Banyuwangi.viva.co.id.

Puting Beliung Terjang Kecamatan Prajekan, Jumlah Rumah Terdampak Bertambah Jadi 202

Wanita yang akrab dipanggil Anis itu menuturkan, SDN Walidono 1 tetap melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM). Sedangkan untuk SDN Walidono 2, TK PGRI 3 dan PAUD Ar-rahman hari ini diliburkan.

“Besok kita pastikan KBM sudah dilaksanakan yakni untuk TK PGRI 3 bertempat di rumah wali murid,” ucap Anis.

Amukan Puting Beliung Rusak 60 Rumah di Prajekan Bondowoso

Untuk SDN Walidono 2, Dinas Pendidikan (Diknas) Bondowoso mengalokasikan ke SDN Walidono 3.

“SDN Walidono 2 saat ini masih ditempati dapur umum dan pengungsi, sedangkan SDN Walidono 3 sudah lama tidak terpakai karena merupakan sekolah yang di regrouping. Jadi untuk sementara Gedung SDN Walidono 3 akan kita manfaatkan sebagai lokasi KBM SDN Walidono 2 dan TK PGRI 3,” jelas wanita yang juga menjabat Kepala Dinas Sosial (Kadinsos).

Halaman Selanjutnya
img_title