3 Tips Aman Menggunakan Mobil Listrik saat Musim Banjir
Minggu, 9 Maret 2025 - 21:55 WIB
Sumber :
- https://www.oto.com/mobil-baru/byd/m6/gambar
Saat melintasi genangan air, disarankan untuk mengemudi dengan kecepatan kurang dari 10 km/jam. Hal ini bertujuan untuk mencegah kerusakan pada kendaraan serta menjaga keselamatan diri dan pengguna jalan lainnya.
3. Memerhatikan Waktu Berhenti
Saat mengendarai mobil listrik dalam keadaan banjir tidak boleh terlalu lama. Jika kendaraan terjebak macet di daerah yang tergenang air, pastikan tidak berhenti lebih dari 30 menit. Jika waktu berhenti sudah terlalu lama, sebaiknya segera mencari tempat yang lebih aman atau lanjutkan perjalanan dengan hati-hati.
Langkah Penanganan Jika Mobil Listrik Terendam Banjir
1. Mematikan Mobil
Jika mobil listrik terendam banjir, jangan mencoba menyalakannya. Biarkan kendaraan benar-benar kering terlebih dahulu, lalu segera bawa ke bengkel resmi untuk pemeriksaan guna mencegah kerusakan lebih lanjut.
2. Melepaskan Rem Parkir Secara Manual
Halaman Selanjutnya
Pastikan rem parkir dilepas secara manual, karena mobil yang masih basah dan terendam air tidak boleh dihidupkan sebelum benar-benar kering.