Polres Situbondo Perketat Pengamanan Wilayah Selama Libur Bersama Idul Adha 2024

Petugas Gabungan di Situbondo lakukan pengamanan wilayah
Sumber :
  • Dok. Polres Situbondo/VIVA Banyuwangi

Situbondo, VIVA Banyuwangi – Dalam upaya menjaga kondusifitas dan keamanan, Polres Situbondo menggelar patroli selama berlangsungnya cuti bersama Idul Adha 1445 H, mulai tanggal 17 hingga 18 Juni 2024.

Polres Situbondo Bangun Sumur Bor, Ratusan Keluarga Dapat Suplai Air Bersih

Kegiatan tersebut melibatkan seluruh satuan fungsi di Polres serta Polsek, yang bertujuan meminimalisir gangguan keamanan hingga ke tingkat paling kecil.

Lokasi yang berpotensi menjadi sasaran aksi kriminalitas, menjadi sasaran pengawasan, seperti lokasi nongkrong anak-anak remaja, mesin ATM, pertokoan, serta lokasi yang diduga menjadi tempat penjualan miras atau minuman keras.

Polisi lakukan patroli ke area mall

Photo :
  • Dok. Polres Situbondo/VIVA Banyuwangi
Polres Situbondo Sita 524 Miras Jenis Arak

Kapolres Situbondo, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menerangkan, patroli ini merupakan wujud kehadiran serta pelayanan polri, guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Tidak jarang saat patroli ditemukan remaja nongkrong hingga larut malam, ini salah satu gangguan kamtibmas sehingga petugas patroli memberikan saran positif kepada para remaja dalam hal menjaga kamtibmas. Kemudian mengimbau semua remaja yang nongkrong untuk kembali ke rumahnya masing-masing” ungkapnya

Begini Cara Polres Situbondo Peringati Hari Bhayangkara ke-78

Pendekatan pada masyarakat  juga dilakukan oleh petugas yang tengah berpatroli, himbauan kepada pemuda dan remaja juga tak luput dilakukan, guna memastikan tidak ada yang terlibat aksi kriminalitas, seperti mengkonsumsi miras, balap liar, hingga narkoba. 

“Pengamanan di tempat-tempat wisata sudah disiapkan. Selama libur Idul Adha seluruh personel sudah siap siaga sesuai ploting masing-masing,” pungkas Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto.

Halaman Selanjutnya
img_title