Kenakan Seragam, Puluhan Polisi di Jember Disiram Air Kembang

Puluhan Polisi di Jember disiram air kembang
Sumber :
  • Istimewa/ VIVA Banyuwangi

Jember, VIVA Banyuwangi - Dengan mengenakan seragam dinas, puluhan polisi di Jember disiram air kembang.

Diresmikan, Wisata Air Terjun Tujuh Bidadari Jember

Sebanyak 52 anggota kepolisian resort Jember itu disiram air kembang oleh Kapolres Jember, AKBP Moh. Nurhidayat dalam sebuah upacara kenaikan pangkat di halaman kantornya, Jumat 5 Januari 2023.

Proses penyiraman air kembang itu, merupakan bentuk momen penghargaan atas dedikasi dan kinerja jajaran kepolisian.

Tukang Becak Berkaos Ganjar Mahfud Ditemukan Tak Bernyawa di Area Stadion Banyuwangi

Ada 2 personil kenaikan pangkat dari AKP ke Kompol, 7 personil naik dari Iptu ke AKP, 10 personil dari Ipda ke Iptu, 1 personil dari Aiptu ke Ipda, 13 personil dari Aipda ke Aiptu, 3 personil dari Bripka ke Aipda, 3 personil dari Brigpol ke Bripka, sebanyak 14 personil dari Briptu ke Brigpol, serta 1 personil ASN Polri.

Kapolres menyampaikan, dengan kenaikan pangkat ini akan membawa tanggung jawab yang semakin besar.

Warga Iringi Tukang Cilok di Jember Berangkat Haji Naik Motor

Dengan ini, diharapkan para anggota Polres Jember dapat berkontribusi lebih baik lagi dalam menjalankan tugasnya.

"Terus tingkatkan profesionalisme dan kualitas pelayanan pada masyarakat," ungkap Kapolres.

Halaman Selanjutnya
img_title