8 Warna Hijab Cocok untuk Kulit Warm Undertone, Bisa untuk Lebaran!
- https://www.pexels.com/id-id/foto/pasir-pasir-pantai-pesisir-piknik-8995828/
Fashion, VIVA Banyuwangi –Untuk para hijabers, warna kerudung atau hijab tentunya memegang peranan penting dalam outfit. Terutama untuk outfit di acara-acara besar seperti Lebaran, memilih warna hijab yang tepat dapat membuatmu tampil lebih standout. Jika kamu ingin warna hijab tampak cocok, kamu perlu memperhatikan warna kulit atau undertone.
Undertone terbagi menjadi tiga, yakni warm, cool, dan neutral. Jika warna kulitmu kecoklatan, maka ada beberapa rekomendasi warna hijab yang cocok untuk kulit warm undertone agar wajah dapat tampak lebih cerah dan segar.
Dilansir Instyle, penata busana dan selebriti yang berbasis di LA, Philippe Uter, mengatakan bahwa ia mengasosiasikan warna kulit hangat dengan warna-warna hangat, seperti oranye, kuning, atau bahkan emas.
Nah, untuk lebih lengkapnya, yuk simak berikut deretan warna hijab yang sangat cocok untuk pemilik kulit warm undertone dan bisa disesuaikan dengan outfit Lebaranmu!
Beige
Salah satu warna “aman” yang biasa jadi pilihan, hijab atau outfit berwarna beige bisa menjadi pilihan utama. Beige adalah perpaduan dari warna putih dan cokelat dengan rona yang lebih halus, sehingga warna ini cocok untuk pemilik kulit warm undertone.
Bukan hanya timeless, warna ini juga bisa membuat wajah terlihat cerah, dan mudah untuk dipadupadankan dengan outfit berwarna senada, lho!