Eksistensi Galamai: Warisan Kuliner Sumatera Barat
- wikipedia
Keunikan lain dari galamai adalah daya tahannya. Dengan cara penyimpanan yang tepat, galamai dapat bertahan hingga berminggu-minggu tanpa bahan pengawet.
Tantangan dan Eksistensi Galamai di Era Modern
Meski menjadi kebanggaan daerah, galamai menghadapi tantangan besar untuk tetap relevan. Kehadiran makanan modern dan camilan instan menjadi pesaing utama.
Namun, dengan berbagai inovasi, seperti pengemasan yang menarik dan pemasaran melalui platform digital, galamai tetap eksis hingga kini. Beberapa produsen bahkan menciptakan varian rasa baru, seperti cokelat dan durian, untuk menarik minat generasi muda.
"Galami harus terus beradaptasi agar tetap diminati," kata seorang pelaku UMKM yang memproduksi galamai secara komersial.
Upaya Melestarikan Galamai
Pemerintah daerah Kabupaten Lima Puluh Kota juga mendukung pelestarian galamai dengan memasukkannya dalam agenda promosi wisata kuliner. Festival galamai yang diadakan setiap tahun menjadi salah satu upaya mengenalkan makanan tradisional ini ke generasi muda dan wisatawan.