Sulit Dapatkan Menit Bermain, Begini Statistik Pratama Arhan Selama Abroad

Pratama Arhan saat Mengenakan Jersey Timnas Indonesia
Sumber :
  • IG: @pratamaarhan8

Sepak Bola, VIVA BanyuwangiMelalui postingan di akun Instagram resminya, Suwon FC resmi melepas beberapa pemain mereka yang salah satunya adalah Pratama Arhan. Terhitung sejak 1 Januari 2025 bek Timnas Indonesia tersebut tidak lagi menjadi bagian dari skuad asuhan Kim Eun-joong.

Motivasi Tinggi Bali United Patahkan Rekor Belum Terkalahkan Persib Bandung

Sepanjang karirnya di luar negeri, Arhan kesulitan untuk menembus skuad utama. Bahkan statistik Pratama Arhan sangat miris dengan minimnya menit bermain yang didapatkan. Hal itu tidak hanya terjadi di Suwon FC saja, tetapi juga terjadi saat dirinya merumput di Tokyo Verdy.

Ini menimbulkan banyak pertanyaan di benak para penikmat sepak bola tanah air. Pasalnya selama beberapa musim di luar negeri, dirinya nyaris tidak pernah tampil. Berbeda saat dirinya berada di Timnas Indonesia yang lebih sering mendapatkan tempat baik sebagai starter maupun pemain pengganti.

Statistik Pratama Arhan 

Disebut Era Emas, 6 Momen Berkesan Timnas Indonesia Bersama Coach Shin Tae Yong Sebuah Kenangan Terakhir

Pemain asal Blora itu mengambil langkah besar dalam karir sepak bolanya pertama kali saat memutuskan untuk menempa diri di luar negeri. Setelah meninggalkan PSIS Semarang, dirinya memutuskan untuk pindah ke salah satu klub yang baru saja promosi ke J1 League yakni Tokyo Verdy.

Dilansir dari Transfermarkt, ia bergabung ke Tokyo Verdy sejak tahun 2022 dan dikontrak selama dua musim. Namun sayang, selama dua musim tersebut dirinya tidak mendapatkan banyak kesempatan.

Shin Tae-yong Resmi Diberhentikan, Bagaimana Nasib Timnas?

Tercatat Pratama Arhan hanya bermain sebanyak empat kali dengan total 255 menit dan mengantongi satu kartu kuning. 

Di Januari 2024 Arhan memutuskan untuk menerima tawaran dari Suwon FC dengan kontrak setahun dan opsi perpanjangan satu musim. 

Pindah dari J League ke K League tampaknya tidak membuat nasib bek andalan Shin Tae-yong itu membaik. Statistik Pratama Arhan semakin buruk selama satu musim bersama Suwon.

Dilansir dari Antara, sepanjang musim Arhan hanya bermain sebanyak dua kali dengan total empat menit. Catatan tersebut semakin buruk saat dirinya mendapatkan kartu merah.

Kendati demikian, jasanya di Timnas Indonesia masih terpakai sampai sekarang. Dari keterangan Fotmob, Arhan mendapatkan kesempatan bermain lebih banyak dengan total 53 penampilan dan berhasil mencetak tiga gol.

Bagaimana Selanjutnya?

Sejak pengumuman dirinya dilepas oleh Suwon FC, belum diketahui kemana langkah selanjutnya yang akan dipilih Arhan. 

Terlepas dari Statistik Pratama Arhan di luar negeri yang jauh dari kata memuaskan, dirinya masih layak dan berpeluang mendapatkan karir yang baik di sepak bola dengan usianya yang masih 23 tahun.

Dilansir dari Tvonenews, Arhan sebelumnya sudah dikaitkan dengan beberapa kesebelasan di Liga 1. Tercatat ada dua klub yang sedang hangat diperbincangkan berkaitan dengan dirinya yakni PSIS Semarang dan Semen Padang.

Namun hal itu masih belum bisa dipastikan sebelum Pratama Arhan dan klub yang mendapatkan jasanya nanti mengumumkan secara resmi.