Kenali 7 Jenis dan Simbol Daur Ulang Pada Kemasan Plastik
- www.sustainabilitypathways.com.au
Plastik dengan simbol PS (Polystyrene) angka 6 ini banyak ditemukan pada tempat makanan styrofoam, tempat telur, sendok atau garpu plastic, dan foam packaging.
Plastik jenis ini termasuk rentan berbahaya jika digunakan untuk makanan atau minuman panas, karena dapat mengeluarkan styrene yakni zat karsinogen yang bisa menimbulkan kanker.
7. O atau Other (7)
Simbol O atau Other dengan kode angka 7 ini tidak termasuk dalam enam klasifikasi simbol lainnya. Jenis plastik ini sangat berbahaya bila digunakan pada makanan atau minuman karena dapat menghasilkan racun BPA (Bisphenol-A) yang dapat menyebabkan kerusakan organ dan hormon tubuh.
Simbol ini dapat ditemukan pada iPod cases, dan Compat Disk, namun masih tak sedikit juga botol minum yang memiliki simbol ini. Sebaiknya perhatikan produk kemasan yang ingin dibeli terlebih dahulu.
Itu tadi 7 simbol daur ulang dan jenis plastik yang harus diketahui agar aman dan tidak salah dalam pemakaiannya. Namun, akan lebih baik jika kita mulai mengurangi penggunaan plastic untuk bumi yang lebih baik.