Tinjau Latihan Bersama Super Garuda Shield 2023, Panglima TNI : Level Kita Sudah Setara dengan US

Panglima TNI saat akan melakukan peninjauan LCAC milik US Navy
Sumber :
  • Dovalent Vandeva Derico/VIVA Banyuwangi

Usai melakukan peninjauan Landing Craft Air Cushion (LCAC) milik US Navy yang didampingi oleh Komando Theater Sustainment ke-8 Mayjen TNI Jered Helwig, Yudo juga akan melakukan evaluasi terhadap kekuatan militer, baik prajurit, maupun alutsista yang ada dimiliki oleh Tanah Air.

Tongkat Komando Kodim 0825/Banyuwangi Berganti, ini Profile Lengkapnya

Panglima TNI setelah melakukan peninjauan LCAC milik US Navy

Photo :
  • Dovalent Vandeva Derico/VIVA Banyuwangi

"Kegiatan hari ini bisa kita jadikan bahan evaluasi kedepannya untuk kekuatan militer kita" ucapnya.

KAL Sembulungan Resmi Perkuat Pengamanan Lanal Banyuwangi

Dilaksanakannya Kegiatan Latihan Bersama Super Garuda Shield 2023 ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama negara - negara yang berada di Indo - Pasifik.

“Tujuan digelarnya Latma Super Garuda Shield ini yaitu meningkatkan kerjasama bilateral military to military dan hubungan militer yang positif, mengembangkan dan meningkatkan kemampuan untuk melaksanakan fungsi gabungan (joint function) dan prosedur staf memanfaatkan kemampuan Kodal dari fungsi gabungan dan Mabes Angkatan Darat, Laut, Udara dan Koopssus TNI" ucapnya.

Pengamanan Selat Bali Bakal Didukung KAL Baru

Latma SGS 2023 diikuti oleh 2.810 prajurit TNI dan 2.165 personel dari berbagai negara asing, yang melibatkan unsur Angkatan Darat dari negara sahabat di Kawasan Indo Pasifik. 

Beberapa Negara yang terlibat latihan gabungan secara langsung adalah, Indonesia, US, Australia, Jepang, Singapura, dan Inggris, serta 11 Negara sahabat yang melakukan observer.

Halaman Selanjutnya
img_title