Ricuh! Relawan Protes Pengemudi yang Ngeblong di Proyek Pergantian Jembatan

Relawan protes keras pada crew bus yang ngeblong
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Sementara itu, pengemudi bus yang nekat ngeblong diduga telah membayar sejumlah uang pada pihak lain yang mengarahkan untuk ngeblong.

HUT Brimob ke 79, Polresta Banyuwangi Gelar Tasyakuran

"Saya disuruh ke kanan, yaa saya ngikut saja. Tidak tau kalau seperti ini jadinya," kata pengemudi bus yang menolak disebutkan namanya.

Sementara itu, pengemudi lain mengaku kesal akibat aksi ngeblong pengemudi yang tidak tertib antrean.

Detik-Detik Mencekam! Pusat Perbelanjaan Konveksi dan Swalayan di Situbondo Terbakar

"Emang dia saja yang capek, sama. Saya juga capek. Tapi kalau seperti ini, siapa pun juga bisa emosi," ungkap Subhan pengemudi mobil pick-up pengangkut sayur.

Kemacetan parah jalur utama Jawa-Bali di Wongsorejo Banyuwangi

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
Keris Woomera 2024: Bangun Diplomasi TNI Melalui Malam Budaya di Banyuwangi

Di kesempatan yang berbeda, Kapolsek Wongsorejo AKP Eko Budi Darmawan langsung menurunkan anggotanya untuk mencegah kericuhan lebih lanjut dan mengurai kemacetan. "Kebetulan anggota reskrim sedang patroli di situ (proyek pergantian jembatan). Langsung saya dorong ke lokasi biar segera tertangani," jelas Kapolsek Eko.

Kapolsek Eko menjelaskan, langkah preventif sudah dilakukan agar tidak ada pihak yang memanfaatkan kemacetan tersebut untuk kepentingan pribadinya.

Halaman Selanjutnya
img_title