Jemaah Umroh Viral Tiba di Jember, Pihak Travel Nyatakan Miskomunikasi

Sejumlah jemaah umroh yang viral di medsos tiba di Jember
Sumber :
  • Istimewa/ VIVA Banyuwangi

Jember, VIVA Banyuwangi - Sejumlah jemaah umroh asal Jember yang viral di media sosial karena diduga terlantar, sudah tiba di Jember.

Bupati Hendy Daftar Cabup Dikawal Keluarga, PPP Jember Sebut Ini Modal Awal

Terlihat dari keluarga sudah memadati di sekitar kantor tour travel PT Berkah Zamzam Wisata, yang berada di Desa Gumelar, Kecamatan Balung, Senin malam 31 Oktober 2023 sekitar pukul 18.40 WIB.

"Malam ini sudah terakhir, tadi 13 jemaah dan 4 jemaah audah dijemput di bandara. Jadi sudah pulang semua," kata Hj. Erni Yunita selaku Tour Leader PT Berkah Zamzam Wisata.

Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup, PPP Jember: Semua Boleh Mendaftar

Menurut Erni, adanya video viral yang mengaku sejumlah jemaah ditelantarkan, itu sangat tidak benar.

Video yang beredar dan menyebutkan kalau jamaah terlantar, dikarenakan miss komunikasi antara dirinya dengan sopir bus di Madinah.

Wabup Gus Firjaun Belum Tentukan Sikap Maju Pilkada Jember

"Saya tidak mengerti bahasa sopir, dan sopir tidak mengerti bahasa saya, jadi tak suruh diam dulu, menunggu tim LA dan untuk memastikan hotel translit yang sudah kita boking," jelasnya.

"Tidak ada kata terlantar, kata terlantar itu kalau hotel translit itu tidak ada. Untuk masalah makan, catering, itu sudah terjamin," tegas Erni.

Halaman Selanjutnya
img_title