Plafon Mts Nurul Jadid Jebol, Chandra Astan: Saya Akan Cari Solusinya
- Dok. IG chandra_astan/ VIVA Banyuwangi
Situbondo, VIVA Banyuwangi – Dunia Pendidikan, menjadi prioritas utama untuk menciptakan generasi masa depan di bangku sekolah. Namun tidak jarang hal tersebut kurang mendapat perhatian dari instansi terkait. Prosedur yang berbelit untuk mendapatkan bantuan pemerintah serta ketiadaan dana swadaya, kadang kala kendala pada dunia Pendidikan tidak segera teratasi.
Adalah Mts Nurul Jadid di Desa Widoro Payung Kecamatan Besuki Situbondo Jawa Timur yang mengalami kerusakan pada bangunan ruang kelasnya.
Plafon pada lantai 2 sekolah tersebut, jebol dan dianggap membahayakan pelaksanaan proses belajar dan mengajar pada siswa.
“Seperti yang kita lihat ini. Kondisi gedungnya memprihatinkan dan ruangan bagian kelasnya jebol bagian plafonnya,” ujar Chandra Astan.
Kondisi tersebut semakin diperparah saat musim hujan karena atap akan mengalami kebocoran terutama saat hujan deras mengguyur.
“Tidak hanya satu tapi plafon jebol ada beberapa. Ini sangat mengancam keselamatan dan kenyamanan para siswa saat proses belajar mengajar,” kata Caleg Dapil Banyuwangi, Situbondo dan Bondowoso tersebut.
Caleg DPR RI dari PDI Perjuangan tersebut juga menyoroti rendahnya pagar pembatas pada tepi bangunan yang hanya setinggi lutut orang dewasa.
“Ini tidak bisa ditinggikan lagi karena dananya sudah tidak ada. Ini sangat berbahaya bagi para siswa karena sangat pendek,” jelas Chandra Astan secara eksklusif pada Banyuwangi.viva.co.id.
Dalam kesempatan tersebut, Chandra Astan berjanji akan membantu mencarikan solusi agar proses belajar mengajar para siswa tidak terganggu.
“Kita akan bergerak lebih cepat untuk hal-hal yang seperti ini. Saran saya akan segera dikerjakan. Saya akan bantu cari solusinya agar hal ini segera tertangani,” ungkap Caleg nomor 7 Dapil Jatim 3 itu.
Dalam setiap langkahnya, Chandra Astan selalu menaruh perhatian lebih pada permasalahan social, ekonomi dan Pendidikan.
Tidak terhitung sudah, berapa program yang telah dijalankan DPR Swasta tersebut dengan target utama kesejahteraan kalangan Masyarakat ekonomi bawah.