Penjaga Terowongan: Garda Terdepan Keselamatan Kereta Api di Daop 9 Jember
- Palupi Ambarwati/ VIVA Banyuwangi
Sebelum setiap kereta melintas, petugas melakukan pengecekan jalur untuk memastikan tidak ada hambatan. Mereka juga memberikan Semboyan 1 kepada masinis sebagai tanda bahwa jalur aman dilalui.
Selain bekerja di lingkungan yang minim pencahayaan dan sering kali sepi, mereka juga harus waspada terhadap potensi bahaya seperti longsor, retakan rel, atau benda asing yang menghalangi jalur.
Daop 9 Jember mengelola jalur kereta api sepanjang 261,5 km, dari KM 48+400 (batas Daop 8 Surabaya) hingga Stasiun Ketapang di KM 18+918. Wilayah ini memiliki dua terowongan bersejarah yang masih aktif digunakan:
Terowongan Garahan (dibangun 1901-1902, panjang 113 meter) – Terletak di dekat Stasiun Garahan.
Terowongan Mrawan (dibangun 1910, panjang 690 meter) – Salah satu terowongan kereta api terpanjang di Jawa Timur.
Kedua terowongan ini terus dijaga demi kelancaran operasional kereta api.
Untuk memastikan kualitas penjagaan, setiap penjaga terowongan mendapatkan pelatihan khusus setiap tahun dan memiliki sertifikasi dari Direktorat Jenderal Perkeretaapian yang diperbarui setiap empat tahun sekali.