Meski Kalah dari Australia Timnas Indonesia Dapat 3 Kabar Baik Menuju Piala Dunia 2026?
- https://www.tvonenews.com/bola/tim
Sepak Bola, VIVA Banyuwangi –Walaupun harus pulang tanpa poin setelah duel berat melawan Australia, Timnas Indonesia masih memiliki beberapa kabar gembira. Di pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Sydney Football Stadium pada Kamis, 20 Maret 2025, Garuda harus menerima kekalahan 1-5.
Australia mencetak gol lewat Martin Boyle, Nishan Velupillay, serta dua gol dari Jackson Irvine dan satu dari Lewis Miller. Sementara Timnas Indonesia hanya bisa memperkecil ketertinggalan lewat gol Ole Romeny di menit ke-75. Dengan kekalahan ini, Indonesia kini terjerembap ke posisi kelima klasemen sementara Grup C dengan total enam poin.
Namun, di balik kekalahan itu, tetap ada harapan bagi Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Yuk, kita intip apa saja kabar baiknya!
Pemain Kunci Kembali!
Kabar pertama yang bikin bahagia adalah dua pilar penting Timnas, Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen, yang sempat absen karena akumulasi kartu, kini bisa kembali bermain saat menjamu Bahrain di GBK. Dengan kembalinya mereka, terutama Ragnar, diharapkan permainan Timnas jadi semakin agresif. Ragnar yang baru saja mencetak gol pertamanya untuk Timnas bisa menjadi duet sempurna bagi Ole Romeny.
Kekalahan Rival!
Berita baik selanjutnya adalah kekalahan yang dialami China dan Bahrain di pertandingan mereka. China baru saja kalah 1-0 dari Arab Saudi, sementara Bahrain takluk 2-0 dari Jepang. Ini memberi kesempatan bagi Timnas Indonesia untuk tetap bersaing di posisi empat besar klasemen Grup C!