Musim Kemarau 2025 Segera Tiba, Berikut 5 Persiapan yang Bisa Anda Lakukan
- https://unsplash.com/photos/a-patch-of-dirt-with-grass-growing-out-of-it-6qktiRVXQGw
Cuaca, VIVA Banyuwangi –BMKG menyampaikan bahwa awal musim kemarau akan dimulai sejak awal bulan April 2025 dan diprediksi akan berlangsung secara bertahap di Indonesia. Musim kemarau pada tahun ini diprediksi oleh BMKG akan berlangsung lebih singkat di sebagian besar wilayah Indonesia dan akan mencapai puncaknya pada bulan Juni - Agustus 2025.
Pulau Jawa bagian tengah hingga timur, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara hingga Maluku diperkirakan akan mengalami kekeringan pada bulan Agustus. Namun, sebanyak 26% wilayah terutama di sebagian Sumatera dan Kalimantan akan mengalami musim kemarau lebih panjang.
Untuk menghadapi musim kemarau yang akan segera tiba, ada baiknya Anda mempersiapkan diri baik secara fisik dan juga mempersiapkan lingkungan di sekitar Anda. Berikut adalah 5 persiapan menghadapi musim kemarau :
1. Cukupi Kebutuhan Cairan Tubuh
Mulai perbanyak minum air putih minimal 3-4 liter per hari agar tubuh tidak dehidrasi. Selain itu, Anda dapat mengkonsumsi buah-buahan dan juga sayuran untuk menjaga imunitas. Bila perlu, konsumsi vitamin tambahan dari biasanya.
2. Bijak Menggunakan Air
Selama kemarau, gunakan air sesuai dengan kebutuhan untuk menghindari kekeringan. Pastikan tidak ada kebocoran pada saluran air Anda selama musim kemarau. Jika masih ada hujan, Anda bisa menampung air tersebut untuk nantinya digunakan selama musim kemarau untuk menyiram halaman atau tanaman.