BSM Akan Laporkan Keamanan KLHK ke Polisi, Abdullah: Saya Tidak Makan Nangkanya
- Kukuk Kurnia Evayanti/ VIVA Banyuwangi
Sejumlah upaya konfirmasi melalui chat whatapps dari Banyuwangi.viva.co.id tetap diabaikan.
Berdasarkan dokumen yang dimiliki Abdullah, Agus Hidayat memenangkan lelang dengan nilai 200 juta rupiah.
Lelang tersebut untuk pengelolaan panen buah kapuk di lahan milik KLHK yang berada di Desa Alasbuluh dan Desa Bengkak, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Lahan milik KLHK tersebut dalam pengawasan tim 9 sebagai tim pengamanan aset KLHK.
Tim 9 sendiri terdiri dari Forkopimcam Wongsorejo, Kades, Sekdes, tokoh masyarakat serta petugas keamanan.
Kisruh terkait pengelolaan buah kapuk sendiri selalu terjadi setiap tahun saat musim panen Bulan Agustus hingga akhir tahun.
Uang ratusan juta rupiah diduga ikut berputar dalam kisruh pengelolaan buah kapuk atas nama Pemasukan Negara Bukan Pajak (PNBP).