Selamat Datang Anggota Baru! Populasi Banteng Jawa di Baluran Kembali Bertambah

Penghuni Taman Nasional Baluran bertambah
Sumber :
  • Dok. TN Baluran/ VIVA Banyuwangi

Situbondo, VIVA BanyuwangiSuaka Satwa Banteng (SSB) Taman Nasional Baluran kembali diwarnai kabar bahagia. Pada Selasa 13 Agustus 2024 sekira pukul 10.29 WIB, seekor anak banteng betina lahir dengan selamat.

Kapolres Situbondo Beri Arahan Bhabinkamtibmas Terkait Kesiapan Program Swasembada Pangan

Bayi banteng ini merupakan hasil perkawinan antara banteng jantan bernama Dimas dan betina bernama Ussy.

"Kami sangat bersyukur dengan kelahiran anak banteng ini," ujar Kepala Taman Nasional Baluran, Johan Setiawan.

Sinergitas TNI Polri di Situbondo Siap Junjung Tinggi Netralitas Pilkada

"Ini adalah kabar baik bagi upaya pelestarian banteng Jawa," imbuhnys.

Johan menjelaskan bahwa kondisi induk dan anaknya sangat baik.

3 Pilar Kamtibmas Desa Klatakan Raih Penghargaan Anugerah Patriot Jawi Wetan II Tahun 2024

Proses kelahiran berlangsung normal dan tanpa kendala.

Meskipun demikian, tim medis taman nasional masih terus memantau perkembangan keduanya.

Halaman Selanjutnya
img_title