Dengan Humanis Personil Polresta Banyuwangi Laksanakan Pengamanan di Kantor KPU

Polisi berjaga di Kantor KPU Banyuwangi
Sumber :
  • Dok. Polresta Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Pendaftaran pasangan calon Pemilu 2024 di Banyuwangi telah memasuki hari kedua, dengan dua pasangan calon telah mendaftar. Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, melalui Kabag Ops Kompol Idham Khalid, memimpin langsung pengamanan di Kantor KPU Banyuwangi pada Rabu, 28 Agustus 2024.

Motor Jamaah Hilang Saat Sholat Subuh, Pencurian Terjadi di Masjid Al Magfur Sumber Kencono

Kompol Idham Khalid menekankan pentingnya pelayanan pengamanan yang maksimal dan humanis untuk menciptakan situasi kondusif. Pengamanan melibatkan personel dari Polresta dan Polsek jajaran, ditempatkan baik di dalam maupun di luar kantor KPU.

"Kegiatan pengamanan ini merupakan prosedur standar untuk menjaga kondusivitas dan memberikan rasa aman bagi semua pihak yang terlibat dalam pemilu," ujar Kompol Idham.

Panen Raya Jagung Serentak Tahap I Digelar di Banyuwangi Utara, Dukung Swasembada Pangan 2025

Ia juga menegaskan komitmen Polresta Banyuwangi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terutama selama tahapan pilkada.

Polisi jaga pintu masuk KPU Banyuwangi

Photo :
  • Dok. Polresta Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi
Polresta Banyuwangi Bersama Tim Gabungan Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Balap Liar dan Razia Miras

Kabag Ops Polresta Banyuwangi berharap dengan pengamanan ini, seluruh proses pemilu dapat berjalan lancar dan aman. Pihak KPU juga mengapresiasi sinergi antara kepolisian dan KPU dalam memastikan pemilu yang bebas, jujur, dan aman.

"Situasi di sekitar Kantor KPU Banyuwangi tetap kondusif. Kami akan terus siaga dan meningkatkan pengamanan hingga seluruh rangkaian pemilu selesai," tutup Kompol Idham.