Kantor Pelayanan Publik di Banyuwangi Kian Ramah Lansia dan Disabilitas

Pelayanan Publik di Banyuwangi Ramah Lansia dan Disabilitas
Sumber :
  • Dok. Pemkab Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Kantor-kantor pelayanan publik di Banyuwangi kini kian ramah bagi para lanjut usia dan disabilitas. Terbaru kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Banyuwangi, kini dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas yang ramah bagi lansia dan disabilitas.

Warga Desa Bimorejo Kumpulkan Tanda Tangan Terkait Kisruh Dengan Tambak Sidojoyo

"Alhamdulilah, terima kasih pada BPN Banyuwangi yang telah mendesain kantor dan memberikan pelayanan yang ramah bagi teman difabel dan lansia. Dengan ini kantor ini inklusif bisa diakses lansia dan teman disabilitas dengan mudah dan nyaman," kata Ipuk Fiestiandani saat meresmikan kantor BPN Inklusif, di Kantor BPN Banyuwangi, Singotrunan, Kamis, 5 September 2024.

"Sejak kami menjabat, kantor-kantor pelayanan publik seperti MPP (Mal Pelayanan Publik), OPD (Organisasi Perangkat Daerah), kelurahan, kecamatan, serta ruang-ruang publik dan sejumlah destinasi wisata di Banyuwangi dibangun dengan konsep ramah difabel dan lansia,' jelas Ipuk.

Jadwal Perpanjangan SIM Keliling Banyuwangi, 19 September 2024

Karena itu, Ipuk mengapresiasi apa yang dilakukan oleh BPN Banyuwangi. Di kantor BPN kini telah dilengkapi dengan fasilitas ramah kelompok rentan.

Seperti pagar pegangan untuk lansia, guiding block, dan kursi roda. Ada pula alat bantu dengar, tongkat, dan loket khusus untuk lansia dan disabilitas. Selain itu juga ada ruang laktasi dan tempat bermain anak.

Material Sedimen DI Bajulmati Ditumpuk di Akses Jalan, Puput: Itu Melanggar SOP!

“Bahkan juga dilengkapi dengan petugas yang akan membantu dan bisa menggunakan bahasa isyarat. Terima kasih BPN,” imbuhnya.

Ipuk menyebut Pemkab juga telah menggulirkan berbagai program pro-difabel. Di bidang pendidikan, ada program Agage Pintar yang mewajibkan sekolah menerima pendaftaran anak berkebutuhan khusus (ABK) hingga beasiswa Banyuwangi Cerdas bagi siswa difabel yang berprestasi.

Halaman Selanjutnya
img_title