Bosan ke Bali? Kunjungi Tempat Wisata Pandeglang Ini
- IG: @ujungkulon_adventure
Wisata, VIVA Banyuwangi –Bali memang menjadi destinasi wisata populer di Indonesia, namun tempat wisata Pandeglang ini bisa disandingkan dengannya.
Apa tidak salah? Tidak. Beberapa tempat wisata Pandeglang bisa menjadi alternatif bagi yang ingin merasakan Bali pada umumnya.
Apa yang ada di Bali? Pantai? Deretan tempat wisata Pandeglang gudangnya pantai dengan ombak tenang dan hamparan pasir yang luas.
Dan jika sudah bosan dengan Bali yang overtourism, mengunjungi Pandeglang sebagai tujuan liburan adalah hal yang wajib.
Menurut berbagai media Bali, pulau Dewata diambang overtourism (kondisi ketika jumlah wisatawan yang berkunjung melebihi kapasitas yang dapat ditampung).
Hal yang tidak akan ditemui di Pandeglang. Banyak tempat wisata Pandeglang yang tidak seramai Bali, sehingga liburan Anda penuh privasi.
1. Pantai Tanjung Lesung
Kawasan wisata Tanjung Lesung menjadi primadona bagi wisatawan lokal maupun luar daerah Pandeglang.
Masih minim tersentuh kapitalisme, tempat wisata Pandeglang ini akan membuat healing lebih terasa emosional.
2. Pulau Peucang
Pulau yang berada di kawasan Taman Nasional Ujung Kulon adalah lokasi liburan Anda selanjutnya.
Banyak kegiatan rekreasi pantai yang bisa dilakukan, misalnya snorkeling, canoing, atau hanya sekedar bermain pasir putih tanpa gangguan wisatawan genit atau pedagang asongan.
3. Pantai Ciputih Resort
Daya tarik pantai di kawasan Ujung Kulon ini adalah keberadaan miniatur Menara Eiffel di tepi pantai.
Hal yang tentu tidak akan ditemukan di Bali. Bagi Anda yang sudah bosan dengan melihat Garuda Wisnu Kencana, miniatur Menara Eiffel ini akan memberi sensasi berbeda.
4. Kolam Renang Cikoromoy
Tahukah Anda jika kolam renang alami bernama Cikoromoy ini merupakan tempat wisata legendaris di Pandeglang?
Jika ingin merasakan sensasi berendam di kolam air alam bersama ratusan pengunjung lainnya, cobalah Cikoromoy.
Tidak banyak inovasi modern, kolam renang Cikoromoy akan memberikan pengalaman seru berlibur di Pandeglang.
Misalnya, pada suatu momen Anda hanya bisa merendam kaki karena kolam Cikoromoy dipenuhi ratusan manusia yang berenang. Unik bukan?
5. Situs Batu Qur'an
Situs Batu Qur'an adalah tempat wisata religi di Pandeglang. Sesuatu yang ideal bagi Anda yang bosan dengan nuansa liburan di Bali.
Sebuah batu yang ada di kolam air dan bertuliskan aksara arab dari masa lampau ini konon merupakan saluran air yang menjadi pintu teleportasi ke tanah suci, Mekkah, Arab Saudi.
Apakah masih ada yang lain? Tentu saja, selain lima tempat wisata di atas masih banyak destinasi yang bisa Anda kunjungi.
Namun, cobalah dahulu lima destinasi wisata di atas. Setelahnya, mari kita kembali mengeksplorasi kekayaan wisata Pandeglang dengan sepenuh hati.