Bupati Labuhanbatu, Erik Adtrada Ritonga Terjaring OTT KPK, Ini Penyebabnya
- Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
Jakarta, VIVA Banyuwangi – Bupati Labuhanbatu, Sumatera Utara (Sumut) Erik Adtrada Ritonga terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sedikitnya 10 orang berhasil diamankan KPK dalam operasi senyap tersebut.
Operasi OTT terhadap orang nomor satu di Labuhanbatu Sumut tersebut dilakukan KPK di sebuah wilayah di Kabupaten Labuhanbatu. Kamis 11 Januari 2024.
Selain Bupati Labuhanbatu, Erik Adtrada Ritonga. Tim OTT KPK juga mengamankan beberapa orang lainnya dalam operasi senyap tersebut.
“Sejauh ini yang diamankan sekitar lebih dari 10 orang,” ujar Kepala Bagian Pemberitaan KPK. Ali Fikri pada wartawan.
Dalam penjelasaan, Ali tidak mengungkap seluruh orang yang diamankan namun Ali memastikan satu diantara yang tertangkap adalah Erik Adtrada Ritonga.
“Benar. salah satunya Bupati Labuhanbatu,” jelas Ali
Ali belum bisa menjelaskan secara rinci terkait operasi senyap tersebut. Namun dapat dipastikan 10 orang yang terjaring akan menjalani pemeriksaan selama 1x24 jam.