Wakili Jawa Timur, Kontingen Banyuwangi Tampilkan Gandrung hingga Barong di Raimuna Nasional 2023
- Dok. Pribadi Kontingen Banyuwangi / VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi -Kontingen Kwaran Cabang (Kwarcab) Banyuwangi ditunjuk mewakili Jawa Timur pada kegiatan Youth Contingent Talent Raimuna Nasional XII, Selasa (15/8) malam di lapangan utama Buperta Cibubur, Jakarta Timur. Mereka menampilkan sejumlah tari tradisional Banyuwangi dalam pementasan tersebut.
"Penampilannya mulai dari seni barong kemiren, gandrung marsan, dan kebo-keboan," ungkap Dandy Ardiyansyah, Pimpinan Koordinator Jawa Timur saat dihubungi Banyuwangi.viva.co.id (17/8).
Tari Barong dibawakan oleh kontingen Banyuwangi
- Dok. Pribadi Kontingen Banyuwangi / VIVA Banyuwangi
Tari Barong dibawakan oleh kontingen Banyuwangi
- Dok. Pribadi Kontingen Banyuwangi / VIVA Banyuwangi
Lebih lanjut, Dandy menerangkan, kontingen Banyuwangi yang ikut serta dalam kegiatan pertemuan pramuka penegak dan pandega se-Indonesia berjumlah total 35 orang. Terdiri dari 32 pesera dan 3 unsur kontingen lainnya.
"Yakni pimpinan kontingen, Bindamping, dan Contingent Support Team," tambah Pimpinan Koordinator Jawa Timur tersebut.
Penampilan kontingen Banyuwangi di pentas seni Raimuna Nasional 2023
- Dok. Pribadi Kontingen Banyuwangi / VIVA Banyuwangi