Jengkol Teri Balado, Pedas Gurih yang Bikin Ketagihan
Selasa, 26 November 2024 - 22:53 WIB
Sumber :
- Istimewa
Kuliner, VIVA Banyuwangi –Jengkol teri balado adalah salah satu hidangan yang memadukan aroma khas jengkol dengan gurihnya ikan teri serta sensasi pedas dari sambal balado. Hidangan ini cocok untuk makan siang maupun malam, terutama bagi pecinta makanan pedas.
Dengan bahan-bahan sederhana dan cara pembuatan yang mudah, anda dapat menyajikan masakan ini untuk keluarga di rumah. Berikut adalah resep lengkap dan langkah-langkah membuat jengkol teri balado yang menggugah selera.
Bahan Utama
- 250 gram jengkol, rebus hingga empuk, lalu belah dua.
- 100 gram teri nasi, cuci bersih.
Bumbu Halus
- 10 buah cabai merah keriting.
- 5 buah cabai rawit merah (sesuai selera pedas).
- 6 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 1 buah tomat merah ukuran sedang.
Bahan Pelengkap
Halaman Selanjutnya
2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya.1 sendok teh gula pasir.1 sendok teh garam (sesuai selera).Minyak goreng secukupnya untuk menumis.