Bye-Bye Keriput! Ini 6 Kandungan Skincare Dijamin Awet Muda
- https://dscbeauty.com/2022/06/27/anti-aging-skincare-los-angeles/
Kecantikan, VIVA Banyuwangi – Saat memasuki usia 25 tahun ke atas, tanda-tanda penuaan seperti keriput mulai terlihat. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui enam kandungan dalam skincare yang dapat membantu kulit tetap terlihat muda.
Kerutan adalah tanda alami penuaan yang muncul seiring bertambahnya usia. Namun, dengan perawatan kulit yang tepat, kamu bisa memperlambat atau mengurangi kemunculannya.
6 Kandungan Skincare untuk Menjaga Kulit Tetap Awet Muda
1. Retinol
Retinol adalah turunan vitamin A yang dikenal mampu mengurangi kerutan dan membuat kulit lebih kencang. Kandungan ini bekerja dengan merangsang produksi kolagen, sehingga garis-garis halus berkurang dan elastisitas kulit meningkat.
2. Asam Hialuronat (Hyaluronic Acid)
Asam hialuronat berperan penting dalam menjaga kelembapan kulit. Kemampuannya menarik dan mengikat air membuat kulit tetap terhidrasi, terasa kenyal, serta tampak segar dan awet muda.