Magic Words Yang Bikin Mental Anak Kuat, Bukan Suara Keras, Orang Tua Harus Baca!
- https://www.pexels.com/photo/photo-of-woman-and-girl-talking-while-lying-on-bed-4473774/
Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi –Mari kita sepakat bahwa menjadi orang tua itu tidak mudah. Parenting terhadap anak pasti beda beda. Satu kesamaan adalah ingin menjadikan anaknya pribadi yang baik, bermental tangguh, punya empati dan tentunya sukses di masa depan. Di Era sekarang, tentunya parenting orangtua tidak bisa sama dengan zaman dahulu. Asupan pengetahuan bisa diserap anak terlebih dahulu dibanding orangtuanya, karena si anak, terutama generasi alpha adalah anak melek digital. Sebagai orangtua, kita yang harus masuk dan menyelami dunia si anak. Suara keras dalam parenting tidak lagi sebagai cara yang diterima anak, lalu bagaimana sebaiknya membentuk mental anak menjadi tangguh? Magic words bisa dijadikan acuan untuk memotivasi anak untuk jadi lebih baik. Apa saja magic wordsnya?
1. Ketika anak melakukan kesalahan
“Gapapa, ini bagian dari belajar kok. Menurut kamu, apa yang bisa kamu pelajari dari kejadian tadi?”
Alih alih memarahi, orangtua justru bisa membuat anak menyadari akan kesalahan yang diperbuat, untuk introspeksi sehingga tidak melakukan kesalahan berulang.
2. Ketika anak ragu dengan dirinya
Anak bisa saja menjadi tidak percaya diri dan tidak berani melakukan sesuatu. Bisa kita mulai dengan “Selalu akan ada untuk pertama kalinya sayang. Kalau kamu tidak coba, kamu tidak akan tahu, ayo gapapa dicoba aja”. Dengan ia berani mencoba, maka ia sudah masuk lagi ke ilmu pengetahuan yang baru. Jangan menaruh ekspektasi berlebihan, biarkan ia belajar dengan dunia barunya.