Siti Atiqoh Supriyanti Pranowo Kunjungi Banyuwangi, Inilah Kegiatannya
- Istimewa / VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Istri Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo, Siti Atiqoh Supriyanti melakukan lawatannya di Kabupaten Banyuwangi. Istri nomor urut 3 tersebut akan menemui dan melakukan aktifitas Bersama sejumlah warga serta mengunjungi makam ulama di Banyuwangi.
Siti Atiqoh Supriyanti Pranowo diperkirakan akan mendarat di Bandar Udara Internasional Blimbingsari Banyuwangi sekira pukul 10.45 wib. Rabu 24 Januari 2024.
Kemudian akan langsung menuju Pasar Rogojampi untuk bercengkarama terkait keluhan dan harapan pedagang sambil menikmati nasi bungkus khas Banyuwangi.
“Baguslah kalau banyak pejabat yang kesini. Jadi tahu langsung apa sebenarnya permasalahn yang terjadi di masyarakat bawah,” ujar Wiwik pedagang sembako.
“Sebelumnya Pak Jokowi, sekarang istrinya Pak Ganjar. Semoga bukan hanya datang saat menjelang pemilu saja,” tutur Ahmad pedagang sayur.
“Semoga keluhan kami terkait harga sembako dan masalah pendidikan bisa teratasi. Itu saja harapan kami sebagai rakyat kecil,” harap Dewi pedagang buah.
Selanjutnya, Istri Capres nomor urut 3 tersebut melanjutkan perjalanan menuju Kecamatan Muncar guna menemui 1.000 orang warga pesisir pantai.