Keluarga Ketua KPPS yang Meninggal Dunia Mendapat Santunan KPU

KPU Banyuwangi menyerahkan santunan
Sumber :
  • Dok. KPU Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Ahli waris Almarhum Dulhanan yang merupakan Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan (KPPS) di TPS 18 Dusun Pasinan Timur Desa Singojuruh Kecamatan Singojuruh Banyuwangi mendapat santunan dari KPU Banyuwangi. 

Kandidat Bacabup Banyuwangi Serbu Formulir Pendaftaran di Partai Nasdem pada Hari Pertama Pembukaan

Besaran santunan yang diberikan KPU sesuai aturan yang berlaku yaitu Rp 36 juta untuk ahli waris dan Rp 10 juta untuk biaya pemakaman. 

"Semoga santunan ini bermanfaat untuk menyambung biaya hidup ke depan,” harap Ketua KPU Banyuwangi Dwi Anggraini Rahman kepada ahli waris. 

Gus Makki Percaya Diri Bakal Dipilih PKB untuk Maju ke Pilkada Banyuwangi

Dwi menambahkan, KPU Banyuwangi sangat berduka cita atas meninggalnya Dulhanan dan menegaskan bahwa bantuan KPU tak hanya terbatas dan berhenti sampai di santunan saja. 

“Kami tidak akan lepas, insyaallah akan dibantu selagi kami bisa,” tegasnya. 

PKB Laris Didekati Kandidat Bacabup untuk Maju di Pilkada Banyuwangi

Untuk diketahui, Dulhanan meninggal dunia usai menjalankan tugasnya sebagai Ketua KPPS di TPS 18 pada pelaksanaan pemilu 14 Februari 2024.

Dulhanan sempat mengeluh kurang sehat yang kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan pertama, namun kemudian meninggal dunia karena faktor kelelahan dan serangan jantung.