Sebanyak 560 Warga Banyuwangi Ikuti Operasi Katarak Gratis

Sebanyak 560 Warga Banyuwangi Ikuti Operasi Katarak Gratis
Sumber :
  • Dok. Pemkab Banyuwangi/ VIVA Banyuwangi

"Saya juga berharap meski 10 tahun telah berjalan, kami bisa terus bekerja sama untuk membantu menyehatkan masyarakat Banyuwangi," tandasnya.
 
Ditambahkan Plt Kepala Dinas Kesehatan Amir Hidayat, sebanyak 560 peserta yang telah mendaftar untuk operasi katarak akan dilayani selama lima hari mulai Selasa- Sabtu (14-18/5). Ada tiga titik fasilitas operasi yang bisa melayani pasien sebanyak 75 orang/hari. Yakni fasilitas operasi di dua bus portable yang berada di halaman Kantor PMI. Serta 1 fasilitas operasi di RSUD Blambangan.
 
“Pasien yang masih belum tertangani di periode ini akan diikutkan pada baksos selanjutnya yang rencananya digelar di bulan Oktober,” kata Amir.
 
Selain operasi, lanjut Amir kegiatan ini juga memberikan pelayanan kesehatan mata lainnya yakni pemberian kacamata sebanyak 800 pieces, dan penggantian bola mata palsu, dan pemberian obat tetes mata. 
Halaman Selanjutnya
img_title
Tingkatkan Pendapatan Pelaku Usaha Mikro, Bupati Ipuk Terus Salurkan Bantuan Usaha