Belum Dievakuasi, Bangkai Kambing Misterius di Jalur Gumitir Keluarkan Bau Tak Sedap

Torima, masyarakat sekitar melihat kambing dari dekata
Sumber :
  • Dok. Relawan Gumitir/VIVA Banyuwangi

Jember, VIVA Banyuwangi – Hampir seminggu sejak penemuannya, bangkai kambing misterius di Jalur Gumitir mulai mengeluarkan bau tak sedap.

Bupati Ipuk Sapa Jamaah Haji asal Banyuwangi

Hal tersebut mengakibatkan para pengendara yang tengah melintas di Jalur penghubung Jember - Banyuwangi itu merasa tidak nyaman.

Masyarakat yang tengah melintas juga mengaku terkejut, karena ada bau yang tidak sedap muncul tiba-tiba.

"Saya kaget tadi kok tiba-tiba ada bau seperti bangkai" tutur Yunus saat akan menuju banyuwangi.

Mengeluarkan Bau Tak Sedap, Belasan Bangkai Kambing Misterius di Jalur Gumitir Dibakar

Berdasarkan laporan dari Relawan Gumitir, bangkai-bangkai yang membusuk tersebut masih terlihat berada di tempat yang sama, yaitu di Barat Cafe Gumitir.

Widji, Relawan Gumitir di Sekitar Area Pohon Tumbang

Photo :
  • Dovalent Vandeva Derico/ VIVA Banyuwangi
Cerpen Bahasa Using Banyuwangi, Judul : Kuwung

“Ini yang di wilayah jember, barat cafe gumitir, pada aliran sungai, dikhawatirkan akan mengganggu rumah tangga, karena biasanya dibuat cuci baju dan cuci piring” tutur Wiji Hariyanto pada Banyuwangi.viva.co.id.

Wiji lalu melaporkan perihal tersebut pada Kecamatan setempat guna dilakukan proses evakuasi secepatnya.

Bangkai belasan kambing itu lalu dibakar dan dimusnahkan guna menghilangkan bau menyengat yang telah mengganggu warga sekitar maupun pengendara yang melintas.

“Kita langsung gerak cepat menuju lokasi, pembakaran terhadap 16 kambing dimulai sejak pukul 14:00 hingga 16:00 WIB, melibatkan seluruh stakeholder” tutur Camat Sempolan (Silo), Joni pada Banyuwangi.viva.co.id

Ditakutkan akan membawa penyakit, Dinas Kesehatan juga telah membawa sampel air dari sungai tersebut untuk diteliti lebih lanjut.

“Ada Dinas Kesehatan, kita lakukan pemeriksaan juga terhadap air yang mengalir” Imbuh Camat.

Halaman Selanjutnya
img_title