Ribuan Siswa Banyuwangi Berebut Jadi Penari Gandrung Sewu!

Anak-Anak Banyuwangi Mengikuti Seleksi Gandrung Sewu
Sumber :
  • Instagram: banyuwangi_tourism

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Siapa bilang anak muda zaman now enggak suka budaya? Buktinya, ribuan siswa di Banyuwangi antusias banget ikut seleksi jadi penari untuk Festival Gandrung Sewu 2024! Ajang tahunan yang sudah jadi ikon Banyuwangi ini memang selalu dinantikan, apalagi tahun ini mengangkat tema yang unik dan penuh makna.

Kearifan Budaya Deli Serdang: Pelajaran dari Tradisi yang Tak Lekang oleh Waktu

Festival Gandrung Sewu, yang akan digelar pada bulan Oktober mendatang, mengangkat tema "Payung Agung episode Ngeronce Kembang". Tema ini menggambarkan keberagaman suku dan etnis di Banyuwangi yang hidup rukun di bawah satu payung besar, yaitu Bumi Blambangan.

Ribuan Penari Muda Siap Unjuk Kebolehan

Untuk memeriahkan festival ini, dibutuhkan ribuan penari. Nah, para siswa SD sampai SMA di Banyuwangi inilah yang akan mengisi panggung megah Gandrung Sewu. Proses seleksinya pun enggak main-main, lho! Setiap kecamatan akan mengirimkan sekitar 500 siswa terbaiknya untuk berkompetisi.

Lompat Batu Nias: Lebih dari Sekadar Tradisi, Ini Dia Rahasia Kekuatan dan Keindahannya!

"Antusiasme anak-anak luar biasa," ujar Suko Prayitno, Ketua Paguyuban Pelatih Tari dan Seniman Banyuwangi (Patih Senawangi). "Mereka semangat banget latihan dan mempersiapkan diri untuk tampil di hadapan para juri."

Seleksi Ketat, Tapi Seru!

Proses seleksi sendiri sudah dimulai sejak akhir Juli lalu. Para peserta menampilkan tarian terbaik mereka di hadapan para juri yang terdiri dari para ahli tari. Juri akan menilai teknik, ekspresi, dan kekompakan para penari.

Halaman Selanjutnya
img_title
Merayakan Warisan Budaya Nias Menyelami Pesona Ritual Famado Harimo di Gunung Sitoli