Seru! Kodim 0825/Banyuwangi Gelar Lomba Agustusan Unik, Ada Voli dan Joget Berdaster!
- Dok. Kodim 0825/ VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Kodim 0825/Banyuwangi menggelar berbagai lomba Agustusan yang meriah di Lapangan Makodim 0825/Banyuwangi, Kamis, 15 Agustus 2024.
Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh seluruh anggota Kodim 0825/Banyuwangi, termasuk Mayor Kav Suprapto, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0825/Banyuwangi, para perwira staf, anggota staf, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kodim.
Berbagai lomba yang digelar antara lain lomba balap karung memakai helm, lomba makan kerupuk, lomba voli berdaster, lomba pukul air, dan lomba joget berdaster. Suasana penuh keceriaan dan semangat kebersamaan terpancar dari wajah para peserta yang berlomba dengan sportif dan penuh semangat juang.
Kasdim 0825/Banyuwangi, Mayor Kav Suprapto, mengungkapkan bahwa selain untuk memeriahkan peringatan HUT RI ke-79, kegiatan perlombaan ini juga memiliki makna yang lebih mendalam.
Lomba Balap Karung Kodim 0825/Banyuwangi
- Dok. Kodim 0825/ VIVA Banyuwangi
Melalui lomba-lomba yang digelar, diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan semangat kebersamaan di antara seluruh anggota Kodim 0825/Banyuwangi. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi ajang untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan.
Peringatan HUT RI ke-79 ini mengangkat tema "Terus Melaju untuk Indonesia Maju". Tema ini mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk terus berjuang dan berkarya demi kemajuan bangsa.
Seluruh Personil Kodim 0825/Banyuwangi
- Dok. Kodim 0825/ VIVA Banyuwangi
Kodim 0825/Banyuwangi berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Maju. Melalui berbagai kegiatan, termasuk lomba Agustusan ini, Kodim 0825/Banyuwangi berupaya menanamkan nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme kepada seluruh anggota dan masyarakat Banyuwangi.
Kegiatan lomba Agustusan ini ditutup dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang. Meskipun kompetisi berlangsung sengit, namun suasana tetap penuh keakraban dan kekeluargaan.
Semangat kemerdekaan yang berkobar di Lapangan Makodim 0825/Banyuwangi ini menjadi bukti bahwa semangat juang dan cinta tanah air masih terpatri kuat di hati masyarakat Banyuwangi. Semoga semangat ini terus menyala dan menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan membangun Indonesia yang lebih maju.