DPR RI Akan Mengawal Pembangunan Jembatan Darurat Penghubung Jawa - Bali di Kecamatan Wongsorejo
- Dovalent Vandeva Derico/VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi - Sudah 2 tahun berlalu, Banjir bandang yang mengakibatkan jembatan penghubung Jawa - Bali di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi Ambles. H. Sumail Abdullah Anggota DPR RI Komisi 5 Fraksi Gerindra, akan mengawal pembangunan jembatan tersebut.
Sumail dalam Kunjungan Kerja Dapil yang dilaksanakan pada Senin(26/06/23) lalu, sempat menyinggung masalah jembatan Darurat yang menghubungkan Jawa - Bali di Kecamatan Wongsorejo tersebut. Pasalnya, pembangunan jembatan itu sudah mangkrak selama hampir 2 tahun.
Anggota Komisi 5 itu menjelaskan, mangkraknya pembangunan tersebut dikarenakan pemenang lelang dari jembatan tersebut kabur.
"Pemenang lelang jembatan itu kabur" jelas Anggota DPR RI Komisi 5 Itu.
Sumail menuturkan, akan mengawal pembangunan jembatan yang sudah hampir 2 tahun mangkrak itu secepat mungkin.
"Akan segera dibangun, karena anggarannya sudah ada" tutur sumail.
Sebelumnya, telah terjadi banjir bandang di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi pada 11 Maret tahun 2021.